Web Analytics

SBO TV 22 April 2021 Kelas 1 – 6

Tripasik.com – Pada hari Kamis ini, admin akan bagikan soal dan jawaban SBO TV 22 April 2021 untuk kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 Sekolah Dasar dalam program GURUKU.

Materi pembelajaran untuk siswa-siswi Sekolah Dasar di Kota Surabaya diberikan secara daring melalui program Belajar dari Rumah bersama GURUKU di channel SBO TV.

Soal SBO TV 22 April 2021 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6
Soal SBO TV 22 April 2021 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6

Adapun jadwal pembelajarannya akan diberikan setiap hari Senin hingga Jumat, berikut jadwal selengkapnya :

Hari Senin – Kamis:

  • 07.00 – 07.30 : SD Kelas 4
  • 07.30 – 08.00 : SD Kelas 3
  • 09.00 – 09.30 : SD Kelas 2
  • 09.30 – 10.00 : SD Kelas 1
  • 11.00 – 11.30 : SD Kelas 5
  • 11.30 – 12.00 : SD Kelas 6

Hari Jumat :

  • 06.30 – 07.00 : SD Kelas 4
  • 07.00 – 07.30 : SD Kelas 3
  • 07.30 – 08.00 : SD Kelas 2
  • 09.00 – 09.30 : SD Kelas 1
  • 09.30 – 10.00 : SD Kelas 5
  • 11.00 – 11.30 : SD Kelas 6

Kalian juga bisa menonton live streamingnya di Youtube pada channel SBO Digital pada link berikut >> SBO Digital.

Seperti biasa, pada hari Kamis, 22 April 2021 ini, para siswa SD kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 juga akan menerima soal untuk dikerjakan di rumah dan dikirimkan ke guru masing-masing.

Soal dan Jawaban SBO TV 22 April 2021

KELAS 1

  • Materi Pembelajaran : Menimbang Benda dengan Alat Ukur Tidak Baku
  • Guru Pengajar : Ibu Ika Rahmawati

TUGAS

1. Buatlah alat ukur tidak baku!

2. Timbang 3 benda yang ada di rumahmu dengan menggunakan satuan butir kelereng!

3. Tuliskan hasil pengukuranmu di buku tulis!

soal sbo 22 april 2021 kelas 1
Tugas Kelas 1
soal sbo 22 april 2021 kelas 1
Tugas Kelas 1

JAWABAN

Berikut contoh tabel jawabannya :

NoNama BendaHasil Timbangan
1Buku tulis9 butir kelereng
2Penghapus2 butir kelereng
3Kotak pensil14 butir kelereng

a. Urutan benda dari yang paling ringan : Penghapus, buku tulis, kotak pensil

b. Urutan benda dari yang paling berat : Kotak pensil, buku tulis, penghapus

————————————————

KELAS 2

  • Materi Pembelajaran : Konversi Satuan Waktu
  • Guru Pengajar : Ibu Putri Ayung Lestari

TUGAS

Gambarlah tanda waktu pada jam sesuai dengan penjelasan soal berikut! (Buku tema halaman 101 – 103)

soal sbo kelas 2
Tugas Kelas 2
soal sbo kelas 2
Tugas Kelas 2

JAWABAN

Berikut jawabannya :

soal sbo kelas 2
No. 1
soal sbo kelas 2
No. 2
soal sbo kelas 2
No. 3
soal sbo kelas 2
No. 4
soal sbo kelas 2
No. 5

————————————————

KELAS 3

  • Materi Pembelajaran : Pendidikan Agama Islam
  • Guru Pengajar : Ibu Fitriyah Hanny

TUGAS

1. Apa pengertian bersyukur?

2. Sebutkan 2 manfaat bersyukur!

3. Bagaimana cara bersyukur?

4. Tulislah kalimat yang kita baca ketika bersyukur!

soal sbo kelas 3
Tugas Kelas 3

JAWABAN

1. Bersyukur adalah berterima kasih kepada Allah Swt atas segala nikmat yang diberikan.

2. Manfaat bersyukur :

  • Allah Swt akan menambah nikmat kepada kita
  • Kita akan dijauhkan dari sifat kufur nikmat

3. Cara bersyukur dengan mengucapkan alhamdulillah dan menggunakan nikmat tersebut untuk kebaikan.

4. Alhamdulillah

————————————————

KELAS 4

  • Materi Pembelajaran : Sumber Daya Alam
  • Guru Pengajar : Pak Danang Sugeng Riyadi

TUGAS

Lengkapilah gambar peta pikiran berikut!

1. Apa saja sumber daya alam itu?

2. Mengapa sumber daya alam bisa menjadi modal utama pembangunan?

3. Berikan contoh pemanfaatan sumber daya alam dalam kegiatan ekonomi!

soal sbo 22 april kelas 4
Tugas Kelas 4

JAWABAN

1. Sumber daya alam yang dapat diperbarui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui.

2. Karena sumber daya alam merupakan bahan utama dalam pembangunan berbagai infrastruktur. SDA tersebut meliputi kayu, baja, bijih besi, alumunium, pasir, batu keras, timah.

Selain itu sumber daya alam dapat meningkatkan perekonomian negara untuk mendukung pembangunan.

3. Contoh pemanfaatan sumber daya alam dalam kegiatan ekonomi :

  • Pembuatan mebel dari kayu
  • Pembuatan gerabah dari tanah liat
  • Air untuk usaha penjualan air minum

————————————————

KELAS 5

  • Materi Pembelajaran : Iklan Elektronik dan Materi
  • Guru Pengajar : Ibu Eva Kurnia Sari

TUGAS

1. Sebutkan 3 macam iklan elektronik!

2. Buatlah kesimpulan dari praktikum yang telah kita lakukan!

3. Tuliskan perbedaan dari zat campuran homogen dan zat campuran heterogen!

soal sbo kelas 5
Tugas Kelas 5

JAWABAN

1. Macam iklan elektronik :

  • Iklan radio
  • Iklan televisi
  • Iklan internet

2. Kesimpulannya adalah larutan gula adalah zat campuran homogen, sedangkan larutan kopi merupakan zat campuran heterogen.

3. Zat campuran homogen adalah campuran yang terdiri atas dua atau lebih zat atau materi yang dapat menyatu sempurna. Sedangkan zat campuran heterogen tidak dapat menyatu sempurna.

————————————————

KELAS 4 & 5

  • Materi Pembelajaran : AKM: Matematika
  • Guru Pengajar : Ibu Paramita Ceffiriana

TUGAS

Tidak ada materi dan tugas untuk kelas 6 hari ini. Jadwal diisi materi AKM kelas 4 dan 5 oleh ibu Paramita Ceffiriana.

————————————————

Demikian rangkuman soal dan jawaban SBO TV hari Kamis, 22 April 2021 untuk siswa-siswi SD kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6, semoga bermanfaat dan terima kasih.

1 thought on “SBO TV 22 April 2021 Kelas 1 – 6”

Leave a Comment