Web Analytics

Bus Kencana Double Decker : Jadwal & Harga Tiket Agustus 2023

Bus Kencana Double Decker – Bagi anda yang ingin mencari rute bus Jakarta Jepara (PP) dengan layanan kelas sleeper dan double decker wajib mencoba menggunakan Bus Kencana yang satu ini.

Berpergian jarak jauh tentunya yang kita cari adalah kenyamanan dan keamanan saat berkendara, tentunya kita akan memilih harga, fasilitas dan kelas bus yang sesuai dengan kebutuhan kita.

Harga tiket bus Kencana ini terbilang cukuplah terjangkau seperti halnya dengan rute Jakarta – Jepara hanya dibandrol sebesar Rp 260.000 untuk kelas executive.

Sedangakan untuk kelas sleeper bus dipatok sebesar Rp 350.000 per orang, harga tersebut sudah termasuk biaya full tol dan service makan.

Bus Kencana Double Decker
Bus Kencana Double Decker

Keunggulan menggunakan layanan bus Kencana ini selain harga tiketnya yang cukup murah, pelayanan pramugari yang siap melayani anda selama perjalanan dengan sepenuh hati.

Cara mendapatkan tiket bus Kencana ini juga cukuplah mudah, anda bisa pesan tiket dengan menghubungi di nomor 081223432727 atau 08041401111.

Selain itu anda juga bisa membeli secara langsung tiket bus Kencana ini dibeberapa agen terdekat yang ada di Jakarta dan Jepara.

Baca Juga :

Sekilas Tentang PO Kencana

Bus Kencana merupakan salah satu operator bus pendatang baru yang melayani rute AKAP dengan trayek Jakarta – Jepara (PP).

Bus Kencana ini dibekali dengan body dari Avente D2 Double Decker buatan dari Karoseri Malang Jawa Timur.

Sasis yang digunakan adalah Scania K410iB yang memiliki mesin bertenaga 13.000 cc, 6 silinder segaris, turbo charger, intercooler.

Selain itu bus Kencana ini juga memiliki fasilitas AVOD (Audio Video On Demand) dan terdapat TV besar di kursi barisan depan.

Fasilitas & Kelas Bus Kencana

Interior Sleeper Bus Kencana
Interior Sleeper Bus Kencana

Sama seperti halnya dengan operator bus lainnya, Bus Kencana ini juga memiliki beberapa kelas pilihan yang bisa anda gunakan sesui dengan kebutuhan anda.

Berikut beberapa kelas yang disediakan oleh bus Kencana seperti kelas executive dan kelas sleeper.

Executive

Kelas executive yang dimiliki oleh bus Kencana ini memiliki tantanan kursi 2-2 yang cukup luas sehingga anda akan tetap nyaman untuk perjalanan jauh.

kelas ini cukup banyak diminati oleh kalangan traveller karena harga tiketnya yang cukup murah dan terjangkau.

Fasilitas yang diberikan pada kelas ini cukuplah lengkap dan juga banyak seperti recleaning seat, full ac, service makan, toilet, legrest dll.

Sleeper

Kelas Sleeper yang dimiliki oleh bus Kencana ini memiliki tatanan kursi 1-1 dengan kapasitas 6 penumpang saja.

Layanan kelas sleeper ini sangat banyak diminati oelh kalangan umum, namun untuk kapasitas dalam satu bus hanyalah 6 orang saja jadi harap jauh jauh hari untuk memesan kursi sleeper tersebut.

Fasilitas Bus Kencana meliputi :

  • Full AC
  • LCD TV
  • USB Port
  • Service Makan
  • Snack & Minum
  • Toilet
  • Bagasi barang
  • Kursi dengan sandaran kaki dan tangan
  • Selimut dan bantal
  • Terdapat seorang pramugari selain sopir (co-driver)

Harga Tiket Bus Kencana Terbaru 2023

Harga tiket bus Kencana ini cukuplah beragam, semakin mahal harga tiket yang anda beli akan berpengaruh terhadap fasilitas dan kelas yang diberikan.

Berikut kami rangkum harga tiket bus Kencana lengkap dengan rute dan kelas yang disediakan.

Jakarta – Jepara

DariJadwalTujuanKelasTarif (Rp)
Lebak Bulus, Pasar Rebo, Poris, Kalideres14.30 wibPool JeparaExecutive260.000
Lebak Bulus, Pasar Rebo, Poris, Kalideres14.30 wibPool JeparaSleeper350.000

Jepara – Jakarta

DariJadwalTujuanKelasTarif (Rp)
Pool Jepara14.30 wibParung, Lebak bulusExecutive260.000
Pool Jepara14.30 wibParung, Lebak bulusSleeper350.000

NB: Harga tiket bus Kencana ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Daftar Agen Bus Kencana Terdekat

Selain pesan tiket secara online, anda juga bisa membeli tiket bus Kencana di agen terdekat.

Berikut kami rangkum daftar agen bus Kencana lengkap dengan nomor telepon yang bisa anda hubungi untuk memesan tiket.

Agen Jawa Tengah

AgenTelepon
Kelet 082326210006
Jepara087817508555

Agen Jabodetabek

AgenTelepon
Cikarang 08131770334
Bitung 081278353002
Pasar Kemis 085282809277
Rajeg 081316205687
Poris 082114639802
Kalideres 08111111317
Grogol 082114807806
Pulogebang082114620788
Lebak Bulus 081383446474
Parung 081219747700
Pasar Rebo 081283090474
Terminal Pondok Cabe081290129018

Penutup

Bila anda sudah memebeli tiket bus Kencana double decker, harap datang 30 menit lebih awal sebelum jadwal keberangakatan tiba.

Sekian informasi tentang harga tiket bus Kencana double decker lengkap dengan jadwal keberangkatan, rute, kelas bus, fasilitas dan agen tiket terdekat yang bisa dihubungi.

Leave a Comment