Web Analytics

Tiket Bus Harapan Jaya: Jadwal + Harga Agustus 2023 Semua Rute

Bagi anda yang sedang mencari harga tiket Bus Harapan Jaya mudik lebaran simak artikel berikut ini, kami akan merangkum update harga, jadwal keberangkatan, rute dan agen terdekat.

PO Harapan Jaya adalah salah satu operator bus terbesar dan banyak dikenal dikalangan umum yang memiliki banyak armada dan cabang diseluruh Pulau Jawa, Sumatra dan Bali.

Bagi para traveler yang sering menggunakan perjalanan darat pasti pernah beberapa kali berpapasanan bus Harapan Jaya.

Tiket Bus Harapan Jaya
Tiket Bus Harapan Jaya

Sebagai salah satu pemain lama dalam melayani penumpang, PO Harapan Jaya kini sudah menikmati masa kejayaannya.

Bus yang terkenal dengan logo kuda ini memiliki beberapa kelas bus pilihan seperti ekonomi, patas, vip, super executive hingga kelas teratasnya yaitu suite class atau bisa disebut dengan sleeper bus.

Cara mendapatkan tiket bus Harapan Jaya ini cukuplah mudah, anda bisa pesan secara online ataupun secara offline.

Anda bisa membeli tiket bus secara online dengan mengunjungi website resmi PO Harapan Jaya ataupun disitus tiket online seperti traveloka.com dan redbus.id

Selain itu anda juga bisa membeli secara langsung dengan datang ke agen tiket bus Harapan Jaya terdekat yang berada diseluruh kota besar.

Baca Juga :

Profil PO. Harapan Jaya

PO Harapan Jaya merupakan salah satu operator bus AKAP asal Tulungagung yang sudah memiliki jam terbang tinggi dan berbagai kelas pilihan.

Bus yang bercirikhas berwarna putih dan berlogokan kuda ini banyak ditemukan dalam rute Jawa, Sumatra dan Bali.

PO Harapan Jaya ini didirikan pada tahun 1977 oleh pengusaha asal Tulungagung yaitu Almarhum Harjaya Cahyana.

Bus yang awal rutenya hanya melayani Tulungagung – Kediri – Surabaya PP ini sekarang sudah mengembangkan trayeknya hingga Pulau Sumatra.

Kantor Pusat Bus Harapan Jaya

Berikut website, email dan alamat kantor pusat bus Harapan Jaya lengkap dengan nomor telepon yang bisa dihubungi.

Kelas & Fasilitas Bus Harapan Jaya

PO Harapan Jaya juga menyediakan beberapa kelas bus untuk dijadikan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan anda.

Berikut beberapa kelas yang disediakan oleh bus Harapan Jaya lengkap dengan fasilitas yang diberikan :

1. Suite Class

Suite Class merupakan kelas termewah dari PO Harapan Jaya yang dibekali dengan mesin dari Scania K410 opticruise yang memiliki konfigurasi kursi 1-1

Fasilitas yang didapatkan pada kelas ini cukuplah mewah seperti service makan 2x, full ac, audio, bantal, selimut, area merokok, toilet, sandaran kaki, recleaning seat, Lampu baca, Usb dan colokan listrik, Wifi gratis.

tidak hanya itu dilantai dua terdapat Kursi Pijat, Free kopi , teh, aqua 600 ml, Free flow air putih, Free tissue basah, Free tissue kering, Free sandal santai, Tersedia snack, minuman ringan, dan mie selama perjalanan.

2. Super Luxury Class

Tipe kelas Luxury yang dimiliki oleh bus Harapan Jaya ini menggunakan Bus Scania K410 opticruise dengan konfigurasi kursi 2-1 kanan dan kiri dengan kapasitas 24 penumpang.

Kelas ini cukup rekomended bagi anda para traveler yang ingin melakukan perjalan, Interior yang cukup mewah dan kursi yang cukup nyaman untuk perjalanan jauh.

Fasilitas yang diberikan adalah Full AC, Audio, Bantal, Selimut, Area Merokok, Toilet, Service makan 2x, Sandaran kaki, Recleaning seat.

Tidak hanya itu anda juga akan mendapatkan meja, usb & colokan listrik disetiap kursi, Wifi GRATIS, Telpon GRATIS, Kursi Pijat, Free kopi , teh, Free flow air putih, dan juga tersedia snack, minuman ringan, mie selama perjalanan.

3. VIP Class

Kelas VIP menggunakan Bus Mercedes Benz 1626 dan Hino RN 285, memiliki konfigurasi kursi 2-2 dengan kapasitas 32-34 penumpang.

Kelas ini memiliki rute AKAP yang cukup jauh yaitu melintasi Pulau Jawa hingga Sumatra, Fasilitas yang diberikan adalah : Full AC, Audio, Bantal, Selimut, Toilet dan Service Makan 2x

4. Patas

Untuk kelas patas yang dimiliki oleh PO Harapan jaya menggunakan armada Bus Mercedes Benz 1626 dan Hino RN 285, yang memiliki konfigurasi kursi 2-2 dengan kapasitas 38 penumpang.

Kelas ini juga banyak diminati oleh masyarakat yang menggunakan jasa dari PO Harapan Jaya, karena hanya turun dibeberapa terminal besar saja.

Fasilitas yang didapatkan bila anda menggunakan kelas patas ini adalah Full AC, Audio, Selimut, Toilet/Non Toilet, Service Makan 1x, Recleaning Seat, dan Bangku bus Patas.

5. Ekonomi Class

Untuk kelas Ekonomi yang dimiliki PO Harapan Jaya menggunakan armada Mercedes Benz dan Hino yang memiliki konfigurasi kursi 2-3 dengan kapasitas 60 penumpang.

Kelas ini cukup diminati oleh para pelaju bus karena harga tiketnya yang cukup murah dan terjangkau, selain itu anda juga bisa membeli tiket saat berada didalam bus dengan kondektur.

Fasilitas yang diberikan untuk kelas ekonomi ini cukuplah nyaman untuk perjalanan jauh dan dekat seperti AC/Non AC, Audio atau Non Audio.

Tarif Bus Harapan Jaya Mudik Lebaran 2023 Terbaru

Berikut daftar tarif bus Harapan Jaya mudik lebaran 2023 terbaru dengan rute Jakarta – Tulungagung lengkap dengan tanggal dan kelas yang telah disediakan.

Jakarta – Tulungagung Vip

TanggalKelasHarga (Rp)
30 Maret – 5 April Vip320.000
15 April – 20 April Vip510.000
21 April – 23 April Vip680.000

Jakarta – Tulungagung Executive

TanggalKelasHarga (Rp)
30 Maret – 5 April Executive360.000
15 April – 20 April Executive660.000
21 April – 23 AprilExecutive730.000

Jakarta – Tulungagung Suite Class

TanggalKelasHarga (Rp)
30 Maret – 5 April Suite Class570.000

Harga Tiket Bus Harapan Jaya Terbaru 2023

Harga tiket bus Harapan Jaya ini cukuplah beragam, semakin mahal harga tiket bus yang anda beli akan berpengaruh terhadap kelas dan fasiitas yang diberikan.

Berikut kami rangkum harga tiket terbaru bus Harapan Jaya lengkap dengan rute yang dilalui.

1. Dari Tulungagung

Dari – TujuanHarga (Rp)
Tulungagung – Jogja 140.000
Tulungagung – Solo120.000
Tulungagung – Sleman 140.000
Tulungagung – Klaten 140.000
Tulungagung – Magelang 150.000
Tulungagung – Majalangka 320.000
Tulungagung – Depok 290.000
Tulungagung – Cilegon305.000
Tulungagung – Karawang 290.000 – 420.000
Tulungagung – Jakarta 270.000 – 420.000
Tulungagung – Bogor 290.000 – 320.000
Tulungagung – Bekasi 290.000 – 420.000
Tulungagung – Tangerang290.000 – 420.000
Tulungagung – Serang 305.000
Tulungagung – Bandung 320.000
Tulungagung – Sumedang 320.000
Tulungagung – Bandar Lampung490.000
Tulungagung – Lampung 490.000 – 535.000
Tulungagung – Palembang 650.000
Tulungagung – Bandar Jaya505.000
Tulungagung – Banyuasin650.000
Tulungagung – Ogan Ilir 650.000

2. Dari Surabaya

Dari – TujuanHarga (Rp)
Surabaya – Bekasi270.000 – 300.000
Surabaya – Jakarta 270.000 – 300.000
Surabaya – Karawang 270.000 – 300.000
Surabaya – Tangerang 270.000 – 365.000
Surabaya – Depok 300.000
Surabaya – Bogor 305.000

3. Dari Solo

Dari – TujuanHarga (Rp)
Solo – Kediri 110.000
Solo- Blitar 130.000
Solo – Bekasi 190.000 – 345.000
Solo – Bogor 210.000 – 250.000
Solo – Karawang 190.000 – 345.000
Solo – Jakarta 190.000 – 345.000
Solo – Depok 210.000 – 245.000
Solo – Cilegon225.000
Solo – Bandung 245.000
Solo – Banten 220.000
Solo – Majalengka 245.000
Solo – Serang 225.000
Solo – Tangerang 210.000 – 345.000
Solo – Sumedang 245.000
Solo – Bandar Jaya 410.000
Solo – Bandar Lampung 395.000
Solo – Lampung 395.000
Solo – Banyuasin 500.000
Solo – Palembang 500.000

4. Dari Semarang

Dari – TujuanHarga (Rp)
Semarang – Jakarta 190.000 – 345.000
Semarang – Karawang 190.000 – 345.000
Semarang – Bekasi 210.000 – 345.000
Semarang – Depok 210.000 – 245.000
Semarang – Cilegon225.000
Semarang – Bogor 210.000 – 250.000
Semarang – Serang 225.000
Semarang – Tangerang 200.000 – 345.000
Semarang – Bandung 245.000
Semarang – Banten220.000
Semarang – Lampung 395.000 – 440.000
Semarang – Bandar Jaya410.000
Semarang – Tulang Bawang 450.000
Semarang – Banyuasin 500.000
Semarang – Palembang 500.000

5. Dari Bogor

Dari – TujuanHarga (Rp)
Bogor – Salatiga 210.000 – 250.000
Bogor – Solo – Sragen 210.000 – 250.000
Bogor – Semarang 210.000 – 250.000
Bogor – Ngawi 230.000 – 270.000
Bogor – Ponorogo 245.000
Bogor – Boyolali 210.000 – 250.000
Bogor – Trenggalek 290.000
Bogor – Tulungagung 290.000 – 325.000
Bogor – Blitar 290.000 – 325.000
Bogor – Madiun 230.000 – 270.000
Bogor – Magetan230.000 – 270.000
Bogor – Kediri 310.000
Bogor – Nganjuk 315.000

6. Dari Banten

Dari – TujuanHarga (Rp)
Banten – Solo220.000
Banten – Sragen220.000
Banten – Boyolali 220.000
Banten – Salatiga 220.000
Banten – Semarang 220.000
Banten – Magetan240.000
Banten – Ngawi240.000

7. Dari Bandung

Dari – TujuanHarga (Rp)
Bandung – Salatiga 245.000
Bandung – Solo 245.000
Bandung – Semarang 245.000
Bandung – Sragen245.000
Bandung – Sukoharjo 245.000
Bandung – Boyolali 245.000
Bandung – Madiun265.000
Bandung – Magetan 265.000
Bandung – Ngawi 265.000
Bandung – Nganjuk 310.000
Bandung – Kediri 310.000
Bandung – Tulungagung 320.000
Bandung – Blitar 320.000

8. Dari Tanggerang

Dari – TujuanHarga (Rp)
Tangerang – Jogja 200.000
Tangerang – Sleman 200.000
Tangerang – Klaten 200.000
Tangerang – Boyolali 210.000 – 345.000
Tangerang – Salatiga210.000 – 345.000
Tangerang – Semarang 210.000 – 345.000
Tangerang – Solo 210.000 – 345.000
Tangerang – Sragen210.000 – 345.000
Tangerang – Ngawi 230.000 – 365.000
Tangerang – Madiun230.000 – 365.000
Tangerang – Magetan230.000 – 365.000
Tangerang – Nganjuk280.000 – 410.000
Tangerang – Ponorogo 250.000
Tangerang – Blitar 290.000 – 420.000
Tangerang – Tulungagung290.000 – 420.000
Tangerang – Kediri 290.000 – 320.000
Tangerang – Trenggalek300.000
Tangerang – Jombang290.000 – 330.000
Tangerang – Surabaya 270.000 – 310.000

9. Dari Bekasi

Dari – TujuanHarga (Rp)
Bekasi – Klaten190.000
Bekasi – Jogjakarta 190.000
Bekasi – Solo 210.000 – 345.000
Bekasi – Sragen210.000 – 345.000
Bekasi – Gemolong 210.000
Bekasi – Sleman 190.000
Bekasi – Salatiga210.000 – 345.000
Bekasi – Semarang 210.000 – 345.000
Bekasi – Boyolali 210.000 – 345.000
Bekasi – Ngawi 230.000 – 365.000
Bekasi – Madiun230.000 – 365.000
Bekasi – Magetan 230.000 -365.000
Bekasi – Nganjuk 280.000 – 410.000
Bekasi – Ponorogo 240.000 – 275.000
Bekasi – Blitar 290.000 – 420.000
Bekasi – Jombang 290.000
Bekasi – Kediri 280.000 – 410.000
Bekasi – Trenggalek 290.000 – 320.000
Bekasi – Tulungagung 290.000 – 420.000
Bekasi – Surabaya 270.000 – 300.000

10. Dari Jakarta

Dari – TujuanHarga (Rp)
Jakarta – Jogja190.000
Jakarta – Klaten 190.000
Jakarta – Sleman190.000
Jakarta – Solo – Sragen 210.000 s/d 245.000
Jakarta – Boyolali210.000 s/d 245.000
Jakarta – Salatiga210.000 s/d 245.000
Jakarta – Semarang210.000 s/d 245.000
Jakarta – Ngawi 230.000 s/d 265.000
Jakarta – Magetan 230.000
Jakarta – MadiunRp 265.000
Jakarta – Ponorogo 240.000
Jakarta – Trenggalek 290.000
Jakarta – Tulungagung 290.000 s/d 320.000
Jakarta- Blitar-290.000 s/d 320.000
Jakarta – Nganjuk310.000
Jakarta – Kediri 310.000
Jakarta – Jombang 320.000
Jakarta – Surabaya320.000 s/d 572.000

NB: Harga tiket bus Harapan Jaya bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Sebelum membeli tiket bus Harapan jaya anda bisa cek terlebih dahulu harga tiket terbaru di website resmi https://tiket.busharapanjaya.com/id

Daftar Agen Bus Harapan Jaya Terdekat

Selain bisa membeli tiket secara online, anda juga bisa membeli tiket secara offline dengan datang langsung ke agen tiket Bus Harapan Jaya terdekat.

Berikut daftar agen bus Harapan Jaya terdekat lengkap dengan nomor telepon yang bisa dihubungi.

1. Agen Bus Harapan Jaya Tulungagung

  • Alamat : Dalam terminal bus Tulungagung (Gayatri) kios C7 (Timurnya pintu keluar)
  • Telepon : 0857 9067 9866

2. Agen Bus Harapan Jaya Surabaya

  • Alamat : JI. Pasar Besar Wetan No. 1A Depan VIHARA MAHAVIRA GRAHA (Sebelah DEPOT TAMBAK BAYAN)
  • Telepon : 0823 3741 9554

3. Agen Bus Harapan Jaya Jakarta

  • Alamat : Terminal Pulo Gebang lantai MZ zona B loket nomor 64
  • Telepon : 081213110858, 0818679714, 081387428922, 081387120628

4. Agen Bus Harapan Jaya Cirebon

  • Alamat : Jl. Raya Pantura KM 17 Cirebon Losari, Pangenan Kab. Cirebon – Jawa Barat
  • Telepon : 0819 0204 3186, 0877 2930 1112

5. Agen Bus Harapan Jaya Klaten

  • Alamat : Terminal Ir.Soekarno, Buntalan kios NO.15 B,KLATEN JATENG
  • Telepon : 0812 2649 3117

6. Agen Bus Harapan Jaya Solo

  • Alamat : Terminal Bus Tirtonadi Loket No. 17
  • Telepon : 0812 1520 271, 0813 6503 5369

7. Agen Bus Harapan Jaya Jogja

  • Alamat : Tamanan, Pojok selatan Terminal Giwangan
  • Telepon : 0813 9371 9191

8. Agen Bus Harapan Jaya BAKAUHENI

  • Alamat : BAKAUHENI Sebelah pelabuhan kapal tongkang ± 200
  • Telepon : 0821 7504 6955, 0857 1479 4202, 0821 8078 1043

9. Agen Bus Harapan Jaya Muara Enim

  • Alamat : MUARA ENIM JI. Lintas Sumatra Samad (bersebrangan dng bengkel samad) no.240 Muara Enim
  • Telepon : 0852 7331 9432

Penutup

Itulah rangkuman tentang harga tiket bus Harapan Jaya terbaru lengkap dengan jadwal keberangkatan, rute dan agen tiket terdekat yang bisa dihubungi.

Pastikan bila anda sudah membeli tiket bus Harapan Jaya bisa datang lebih awal 30 menit sebelum jadwal keberangkatan dimulai.

Leave a Comment