Web Analytics

Soal TVRI 9 September 2020

Tripasik.com – Di bawah ini adalah rangkuman soal dan jawaban TVRI hari Rabu, 9 September 2020 untuk siswa SD, SMP, dan SMA sederajat dalam program Belajar dari Rumah TVRI.

Rangkuman soal dan jawaban ini terbagi menjadi 4 bagian yaitu untuk SD kelas 1 – 3, kelas 4 – 6, SMP, dan juga SMA. Masing-masing jenjang pendidikan akan mendapat materi dan tugas yang berbeda.

Jawaban Soal TVRI 9 September 2020 SD SMP SMA
Jawaban Soal TVRI 9 September 2020 SD SMP SMA

Materi pembelajaran secara daring melalui TVRI untuk hari Rabu, 9 September 2020 ini tayang mulai pagi hingga siang hari, berikut jadwalnya:

  • 08.00 – 08.30 : Aktivitas Pagi Hari (PAUD)
  • 08.30 – 09.00 : Sahabat Pelangi: Kabar Kabur (SD Kelas 1-3)
  • 09.00 – 09.30 : Gerak Lokomotor dan Non Lokomotor (SD Kelas 4-6)
  • 09.30 – 10.00 : Pendidikan Karakter Melalui Sepakbola (SMP)
  • 10.00 – 10.05 : Bahasa Inggris : Luangkah kamu di hari Jumat?
  • 10.05 – 10.30 : Mengidentifikasi Isi dan Jenis-Jenis Buku Nonfiksi (SMA/SMK)
  • 10.30 – 11.00 : Menstimulasi Kemampuan Motorik Anak (Keluarga Indonesia)

Baca juga : Soal TVRI 10 September 2020 SD SMP SMA

Langsung saja kita simak soal dan jawaban TVRI 9 September 2020 untuk siswa SD, SMP, dan SMA selengkapnya.

SOAL & JAWABAN TVRI 9 September 2020

SD KELAS 1 – 3

SOAL

1. Mengapa kita harus berhati-hati dalam menerima informasi?

2. Apa yang harus kita lakukan ketika menerima informasi?

3. Coba ceritakan perasaanmu jika berhasil mencari informasi tentang kebenaran sebuah berita!

JAWABAN

1. Kita harus berhati-hati dalam menerima suatu informasi. Hal tersebut karena belum tentu informasi yang kita terima itu benar adanya.

Untuk itu, kita terlebih dahulu memeriksa kebenaran informasi yang kita terima tersebut.

2. Ketika menerima informasi, hal yang harus kita lakukan adalah memeriksa kebenaran informasi tersebut.

Akan lebih baik jika langsung memeriksa kebenaran informasi tersebut dari sumber pertama informasi tersebut.

3. Saya akan senang sekaligus lega jika berhasil mencari informasi tentang kebenaran sebuah berita.

Dengan mengetahui kebenarannya, kita bisa terhindar dari berita bohong.

———————————————-

SD KELAS 4 – 6

SOAL

1. Buatlah dalam bentuk tabel 5 gerak dasar lokomotor dan 5 gerak dasar non lokomotor!

2. Menurut kamu, apa saja manfaat gerak lokomotor dan non lokomotor bagi tubuh kita?

3. Setelah melihat tayangan tersebut, coba kamu amati olahraga lainnya, yaitu bulu tangkis. Apakah ada gerakan lokomotor, non lokomotor dan manipulatif yang terdapat dalam olahraga tersebut? Sertakan alasannya ya!

JAWABAN

1. Buatlah tabel dengan jawaban di bawah ini :

GERAK LOKOMOTOR :

  • Berlari
  • Melompat
  • Berjalan
  • Memanjat
  • Berguling
  • Melangkah

GERAK NON LOKOMOTOR :

  • Memutar badan
  • Menggelengkan kepala
  • Membungkukkan badan
  • Mengayunkan lengan
  • Menekuk kaki
  • Menekuk lengan

2. Gerak lokomotor dan gerak non lokomotor memiliki dampak positif bagi tubuh. Keduanya bisa bermanfaat pada kesehatan dan kebugaran tubuh.

Gerak lokomotor bisa memperbaiki postur tubuh, serta memberikan kebugaran.

Sementara gerak non lokomotor juga memiliki manfaat, seperti melatih keseimbangan, kecepatan, dan lain-lain.

3. Dalam olahraga bulu tangkis, terdapat gerakan lokomotor, non lokomotor, dan manipulatif.

Gerak Lokomotor :

  • Melangkah
  • Melompat
  • Berlari

Gerak Non Lokomotor :

  • Memutar badan
  • Mengayunkan lengan
  • Menekuk kaki

Gerak Manipulatif :

  • Memukul kok
  • Mengayunkan raket

———————————————-

SMP

SOAL

1. Berdasarkan tayangan tersebut, apa saja alasan yang membuat sepak bola menjadi olahraga populer di dunia?

2. Menurutmu, sifat apa saja yang bisa ditanamkan pada generasi muda agar berprestasi di bidang sepak bola?

3. Dalam video tersebut, Gaby mengatakan: “Indonesia perlu dibentuk dari kita, bukan orang lain.” Menurutmu, apa makna dari kalimat tersebut?

JAWABAN

1. Beberapa alasan yang membuat sepak bola menjadi olahraga populer di dunia :

  • Sepakbola merupakan olahraga yang sangat simpel.
  • Untuk menjadi pemain sepakbola tidak banyak syarat fisik yang harus dipenuhi.
  • Sepakbola tidak membutuhkan peralatan yang mahal.
  • Sepakbola mudah dimainkan di mana saja.

2. Sifat yang bisa ditanamkan pada generasi muda agar berprestasi di bidang sepak bola :

  • Disiplin
  • Sportif
  • Giat berlatih
  • Bisa bekerja sebagai tim
  • Tidak individualis
  • Respect pada orang lain
  • Tidak tempramental

3. Maksud dari perkataan Gaby tersebut adalah bahwa kalau bukan kita putra-putra bangsa Indonesia, siapa lagi yang akan memajukan sepakbola di negeri ini.

Oleh karena itu, kita sendirilah yang harus berjuang agar sepakbola di negeri ini bisa tumbuh dengan pesat seperti negara-negara Eropa, minimal terbaik di Asia Tenggara.

———————————————-

SMA

SOAL

1. Lakukan identifikasi terhadap buku yang kamu miliki. Jelaskan, apa kegunaan kegiatan mengidentifikasi isi buku?

2. Menurut pendapat kalian, apa perbedaan buku fiksi dengan buku nonfiksi? Mengapa buku fiksi boleh menggunakan imajinasi dalam pembuatannya, sedangkan buku nonfiksi tidak boleh?

JAWABAN

1. Mengidentifikasi buku berguna saat kita ingin menemukan informasi pada buku. Dengan mendapatkan informasi, pengetahuan dan keterampilan kita juga bertambah.

2. Buku nonfiksi merupakan buku yang berisikan informasi yang benar adanya. Informasi tersebut bisa berupa kejadian nyata atau penelitian. Isi dari buku nonfiksi dapat dipertanggungjawabkan oleh penulis.

Contoh dari buku nonfiksi adalah biografi dan buku pengayaan. Sedangkan buku fiksi merupakan buku yang ditulis berdasarkan imajinasi penulis. Novel dan cerpen merupakan contoh dari buku fiksi.

Karena buku nonfiksi harus bisa dipertanggungjawabkan, penulisannya tidak boleh asal. Harus ada penelitian atau kajian yang jelas mengenai isi buku nonfiksi.

———————————————-

Demikianlah informasi mengenai rangkuman soal dan jawaban TVRI 9 September 2020 untuk jenjang pendidikan SD, SMP, dan SMA, semoga bermanfaat.

Leave a Comment