Web Analytics

Soal Jawa Pos TV 15 Oktober 2021 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 Hari Ini

Tripasik.com – Pada hari Jumat ini, kakak akan membagikan kunci jawaban dan soal Jawa Pos TV 15 Oktober 2021 (SBO TV) untuk kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 Sekolah Dasar dalam program GURUKU.

Materi pembelajaran untuk siswa-siswi SD di Kota Surabaya diberikan secara daring melalui program Belajar dari Rumah bersama GURUKU di channel Jawa Pos TV.

Soal Jawa Pos TV 15 Oktober 2021 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 Hari Ini
Soal Jawa Pos TV 15 Oktober 2021 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 Hari Ini

Adapun jadwal pembelajarannya akan diberikan setiap hari Senin hingga Jumat, berikut jadwal selengkapnya :

Hari Senin – Kamis:

  • 07.00 – 07.30 : SD Kelas 4
  • 07.30 – 08.00 : SD Kelas 3
  • 09.00 – 09.30 : SD Kelas 2
  • 09.30 – 10.00 : SD Kelas 1
  • 11.00 – 11.30 : SD Kelas 5
  • 11.30 – 12.00 : SD Kelas 6

Hari Jumat :

  • 06.30 – 07.00 : SD Kelas 4
  • 07.00 – 07.30 : SD Kelas 3
  • 07.30 – 08.00 : SD Kelas 2
  • 09.00 – 09.30 : SD Kelas 1
  • 09.30 – 10.00 : SD Kelas 5
  • 11.00 – 11.30 : SD Kelas 6

Kalian juga bisa menonton live streamingnya di Youtube pada channel Jawa Pos TV pada link berikut >> Jawa Pos TV.

Seperti biasa, pada hari Jumat, 15 Oktober 2021 ini, para siswa SD kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 juga akan menerima soal untuk dikerjakan di rumah dan dikirimkan ke guru masing-masing.

Jawaban Soal Jawa Pos TV 15 Oktober 2021

KELAS 1

  • Materi Pembelajaran : Bahasa Jawa
  • Guru Pengajar : Ibu Ifa Rohana Agustin

TUGAS

Wenehana tandha panah sing mathuk karo gambare!

jawa pos tv 15 oktober 2021
Tugas kelas 1

JAWABAN

Jawaban no 1 – 5 :

jawa pos tv 15 oktober 2021
Jawaban

6. Cara njaga kesehatane ilat :

  • Nresik’i ilat nganggo pembersih ilat khusus
  • Ngombe banyu akeh

7. Cara njaga kesehatane irung :

  • Nggawe masker
  • Ngombe banyu sing akeh

8. Cara njaga kesehatane kulit :

  • Adus kanthi rutin
  • Cukup istirahat
  • Mangan panganan sing sehat

————————————————

KELAS 2

  • Materi Pembelajaran : Persatuan Dalam Keberagaman di Keluarga
  • Guru Pengajar : Ibu Vivien Harianika Putri dan Ibu Mihda Naba Rizqi

TUGAS

1. Sebutkan 2 kegiatan yang sering kamu lakukan bersama anggota keluargamu di rumah!

2. Mengapa kita perlu saling membantu anggota keluarga di rumah!

jawa pos tv 15 oktober 2021
Tugas kelas 2

JAWABAN

1. Kegiatan yang sering dilakukan bersama :

  • Makan bersama
  • Bersih-bersih rumah bersama
  • Mencuci motor bersama ayah

2. Agar tercipta kerukunan dan keharmonisan dalam keluarga.

————————————————

KELAS 3

  • Materi Pembelajaran : Pendidikan Agama Kristen
  • Guru Pengajar : Pak Aries Indroyono

TUGAS

1. Bencana apa sajakah yang pernah kamu lihat dalam tayangan televisi?

2. Mengapa gejala alam dapat membuat orang menderita?

3. Buatlah doa ucapan syukur karena Tuhan telah menyelamatkan kamu dan keluarga dari kejadian gejala alam!

jawa pos tv 15 oktober 2021
Tugas kelas 3
jawa pos tv 15 oktober 2021
Tugas kelas 3

JAWABAN

1. Banjir, tanah longsor, gempa bumi, gunung meletus.

2. Karena bencana alam ini dapat membuat orang kehancuran, kehilangan rumah, kehilangan harta benda, nyawa.

3. Tuhan, terimakasih karena Engkau telah menyelamatkan aku dari bencana. Engkau telah berikan aku kesempatan untuk hidup dan memuji nama-Mu. Terimakasih Tuhan. Amin.

————————————————

KELAS 4

  • Materi Pembelajaran : Teks Fiksi
  • Guru Pengajar : Ibu Annisa Ayu Rahma

TUGAS

Buatlah cerita fiksi tentang hewan atau tumbuhan menggunakan bahasamu sendiri!

jawa pos tv 15 oktober 2021
Tugas kelas 4

JAWABAN

Si Kura-Kura yang Sombong

Ada seekor kura-kura yang sombong dan merasa dirinya lebih pantas terbang dibandingkan berenang di perairan. Ia jengkel karena memiliki tempurung keras yang membuat tubuhnya terasa berat.

Ia pun kesal melihat kawan-kawannya sudah berpuas diri dengan berenang. Saat melihat burung yang bebas terbang di langit, kejengkelannya kian bertambah.

Suatu hari, kura-kura ini memaksa seekor angsa untuk membantunya terbang. Si angsa setuju. Ia mengusulkan agar si kura-kura berpegangan pada sebatang kayu yang akan diangkatnya.

Karena tangan kura-kura agak lemah, ia menggunakan mulutnya yang lebih kuat. Ia pun akhirnya bisa terbang dan merasa bangga.

Melihat teman-temannya yang tengah berenang, ia ingin menyombongkan diri. Ia lupa bahwa mulutnya harus terus dipakai untuk menggigit kayu.

Ia pun terjatuh dengan keras. Beruntung, ia selamat berkat tempurung yang pernah dibencinya.

Amanat : Janganlah sombong dan syukuri apa yang kamu miliki.

————————————————

KELAS 5

  • Materi Pembelajaran : Pantun
  • Guru Pengajar : Ibu Evi Khudriyah Laily

TUGAS

Buatlah sebuah pantun yang bertema kesehatan peredaran darah, lalu identifikasilah ciri-cirinya dan amanat pada pantun tersebut!

jawa pos tv 15 oktober 2021
Tugas kelas 5

JAWABAN

Contoh pantun tentang kesehatan peredaran darah :

Pandai berkata pandai bertutur
Pandai bertutur silat lidah
Lakukanlah olahraga teratur
Agar sehat peredaran darah

Ciri-ciri pantun :

  • Terdiri dari 4 baris
  • Bersajak a-b-a-b
  • Baris 1 dan 2 merupakan sampiran
  • Baris 3 dan 4 merupakan isi

Amanat pantun :

Rajin berolahraga akan membuat peredaran darah kita sehat.

————————————————

KELAS 6

  • Materi Pembelajaran : Dunia Tanpa Batas
  • Guru Pengajar : Ibu Selviari

TUGAS

Ceritakan tentang kondisi ekonomi keluargamu. Tulislah rencana-rencana yang akan kamu lakukan untuk memghadapi era globalisasi ini!

jawa pos tv 15 oktober 2021
Tugas kelas 6

JAWABAN

Alternatif jawaban:

Kondisi ekonomi keluarga saya bisa dibilang tidak kurang dan tidak lebih. Setidaknya untuk kebutuhan primer, seperti sandang, pangan, dan papan sudah terpenuhi bagi semua anggota keluarga.

Untuk menghadapi era globalisasi ini, saya telah merencanakan diri agar belajar dengan sungguh-sungguh agar kelak dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan segera bekerja.

————————————————

Demikian rangkuman soal dan jawaban Jawa Pos TV hari Jumat, 15 Oktober 2021 untuk siswa-siswi SD kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6, semoga bermanfaat dan terima kasih.

1 thought on “Soal Jawa Pos TV 15 Oktober 2021 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 Hari Ini”

  1. Mana jawaban kls 3 😡

    Reply

Leave a Comment